
KUBU BABUSSALAM (PRO) – Polsek Kubu bersama Unit Reskrim Polres Rokan Hilir berhasil mengungkap penyebab kematian seorang pria yang ditemukan tewas di perkebunan sawit Kepenghuluan Teluk Nilap, Kecamatan Kubu Babussalam, Kabupaten Rokan Hilir.
Korban diketahui bernama Muhammad Fahrorozi (22), warga Kepenghuluan Rantau Panjang Kiri. Ia ditemukan dalam kondisi telungkup dan tidak bernyawa di semak-semak perkebunan sawit, tepatnya di Lokasi 53, RT 004 RW 004, Minggu (18/1/2026) sekitar pukul 20.00 WIB.
Kapolsek Kubu, AKP Rudi Artono Sitinjak, SH, menjelaskan bahwa pihaknya langsung mendatangi lokasi setelah menerima laporan warga dan melakukan tindakan kepolisian sesuai prosedur.
“Korban ditemukan sudah meninggal dunia di dalam semak-semak. Kami langsung melakukan olah TKP serta mengumpulkan keterangan saksi,” ujar Kapolsek, Senin (19/1/2026).
Berdasarkan keterangan saksi, pada Minggu sore korban bersama dua rekannya mendatangi area trafo listrik milik PT Pertamina Hulu Rokan (PHR). Korban sempat memanjat tiang trafo, kemudian terdengar suara ledakan disertai kilatan api listrik.