
BAGANSIAPIAPI (PRO ) – Dalam upaya menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat, Bhabinkamtibmas Kepenghuluan Bagan Punak Pesisir, Polsek Bangko, Aipda Syahbuna Putra, S.H., menginisiasi kegiatan gotong royong (goro) bersama masyarakat dan perangkat kepenghuluan.
Kegiatan gotong royong tersebut dilaksanakan pada Rabu (7/1/2026) di wilayah Kepenghuluan Bagan Punak Pesisir, Kecamatan Bangko, Kabupaten Rokan Hilir. Dalam kegiatan ini, Bhabinkamtibmas turut mengajak Datuk Penghulu Bagan Punak Pesisir Muhammad Toib beserta jajarannya untuk bersama-sama membersihkan lingkungan.
Sasaran gotong royong meliputi Jalan Kampung Nelayan RT 11 dan RT 18 RW 05, dengan membersihkan rumput liar serta sampah yang menutupi badan jalan. Selain itu, halaman musholla di wilayah tersebut juga menjadi fokus pembersihan guna menciptakan lingkungan ibadah yang bersih dan nyaman.
Kapolsek Bangko, Kompol Buyung Kardinal, S.H., M.H., mengatakan bahwa kegiatan gotong royong ini bertujuan untuk memperkuat sinergitas antara Polri, khususnya Bhabinkamtibmas, dengan Pemerintah Kepenghuluan dan masyarakat.
“Melalui kegiatan gotong royong ini, kami berharap tercipta lingkungan yang bersih, indah, dan sehat, sehingga masyarakat dapat terhindar dari berbagai penyakit yang disebabkan oleh lingkungan yang kotor,” ujar Kapolsek.