
BAGAN BATU (PRO) - Kapolsek Bagan Sinembah, AKP Bonardo Purba SH turun langsung memimpin jalannya razia balap liar dan kenalpot brong di sekitar Jalan Jendral Sudirman Bagan Batu Kota, Sabtu (1/11) malam.
Dalam operasi yang digelar pada Sabtu malam hingga Minggu dini hari itu juga dikerahkan sebanyak 40 personel Polsek Bagan Sinembah. Hasilnya, petugas berhasil mengamankan 33 unit kendaraan yang diduga digunakan dalam aksi balap liar tersebut.
AKP Bonardo Purba mengatakan, kegiatan tersebut merupakan bagian dari langkah preventif untuk menjaga ketertiban dan kenyamanan warga.Ia juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada masyarakat atas dukungan mereka dalam upaya menertibkan aksi balap liar dengan knalpot bising di wilayah hukumnya.
“Kami mengapresiasi partisipasi masyarakat yang telah membantu memberikan informasi terkait adanya aksi balap liar. Tanpa dukungan warga, penertiban ini tentu tidak akan berjalan efektif,” ujar AKP Bonardo Purba kepada wartawan, Minggu (2/10/2025).
Ia menegaskan, kepolisian akan terus melakukan patroli rutin untuk mencegah terulangnya aksi serupa, terutama di titik-titik yang sering dijadikan lokasi balapan.