IbukotaRiauPendidikanKesehatanHukumPolitikTokohAdvertorialOlahraga
Pos Metro Rohil
Sabtu, 31 Januari 2026 | 00:44:40 WIB
Home / Ibukota
Kapolsek Bangko Pimpin Patroli Skala Besar, Pastikan Ibadah Natal Aman dan Kondusif
Kamis, 25 Desember 2025 | 08:07:20 WIB
Editor : Indra | Penulis : Abay
Foto Pro : Kapolsek Bangko AKP Buyung Kardinal, SH, MH bersama Camat Bangko Aspri Mulya, S.STP, M.Si serta petugas Gabungan saat melakukan patroli skala besar di salah satu gereja di Bagansiapiapi.

BAGANSIAPIAPI (PRO) - Petugas gabungan yang terdiri dari Polri, TNI, Polisi Militer, Pemerintah Daerah, Satpol PP dan Dinas Perhubungan menggelar Patroli Skala Besar di Wilayah Bagansiapiapi Kecamatan Bangko Kabupaten Rokan Hilir, Rabu (24/12/2025) malam. 

Melalui Patroli ini, Mereka ingin memastikan Ibadah Natal yang dilaksanakan oleh umat kristiani dalam rangka perayaan natal tahun 2025 berlangsung aman dan kondusif.

Patroli Skala Besar itu dipimpin oleh Kapolsek Bangko AKP Buyung Kardinal, SH, MH bersama Camat Bangko Aspri Mulya, S.STP, M.Si, mereka mengunjungi sejumlah gereja yang ada di Bagansiapiapi. Kunjungan ini untuk melihat secara langsung kondisi keamanan gereja selama ibadah itu berlangsung.

Baca :

"Malam ini kami Upika Kecamatan bersama Pemerintah Daerah melaksanakan Patroli Skala Besar dalam rangka Perayaan Natal, kami berupaya semaksimal mungkin agar wilayah hukum Polsek Bangko Khususnya Bagansiapiapi dalam keadaan aman dan kondusif agar umat Kristiani yang melaksanakan ibadah dengan nyaman dan tentram," kata Kapolsek Bangko AKP Buyung Kardinal, SH, MH usai melaksanakan Patroli Skala besar, Rabu malam (24/12/2025).

Dalam Patroli ini sebanyak 30 petugas gabungan turut dilibatkan dengan menggunakan dua unit kendaraan roda empat dan sejumlah kendaraan roda dua. Selama patroli berlangsung terpantau situasi sejumlah gereja di Bagansiapiapi dalam kondisi aman dan kondusif.


Pilihan Editor
Berita Lainnya
Tokoh Bicara
Rokan Hilir
Advertorial
Gambar Artikel
...
Kamis, 1 Januari 1970 | 07:00:00 WIB
Hukum
Politik