
PALIKA (PRO) — Pemerintah Kepenghuluan Sungai Daun bersama masyarakat menyalurkan bantuan untuk warga terdampak bencana alam di Provinsi Aceh. Bantuan diberangkatkan menggunakan satu unit truk pada Rabu (10/12/2025) sekitar pukul 17.05 WIB.
Bantuan bernilai sekitar Rp100 juta tersebut terdiri dari pakaian layak pakai, sembako, dan obat-obatan. Seluruhnya merupakan hasil penggalangan dana yang dilakukan selama lima hari oleh berbagai elemen masyarakat di Kepenghuluan Sungai Daun, Kecamatan Pasir Limau Kapas (Palika), Kabupaten Rokan Hilir.
Datuk Penghulu Sungai Daun, Sudirman, mengatakan pihaknya bersama masyarakat bergotong royong mengumpulkan bantuan sebagai bentuk kepedulian terhadap korban bencana di Aceh.
“Alhamdulillah, bantuan yang berhasil dihimpun dari Karang Taruna, kepala dusun, RT, RW, dan tokoh masyarakat mencapai sekitar Rp100 juta dalam bentuk sembako, obat-obatan, dan pakaian layak pakai,” ujarnya, Kamis (11/12/2025).
Sudirman juga mengapresiasi antusiasme dan kekompakan warga Sungai Daun dalam aksi solidaritas tersebut.