
Amansyah menyebut pemilih muda dan perempuan akan menjadi fokus utama PAN Rohil pada periode mendatang.
“Hampir 60 persen pemilih adalah milenial. Karena itu PAN Rohil akan merangkul anak muda dan memberi mereka posisi strategis,” katanya.
Menurutnya, kesempatan berpolitik bagi generasi muda semakin terbuka lebar karena PAN saat ini berada dalam koalisi pemerintahan nasional dan daerah.
“PAN punya banyak program, apalagi Ketum PAN menjadi Ketua Tim Koordinasi Penyelenggara MBG. Ini peluang bagi anak muda untuk terlibat dalam pembangunan,” ungkapnya.
Amansyah juga mengajak masyarakat berperan aktif dalam pembangunan melalui jalur politik, serta tidak ragu memberikan kritik yang bersifat konstruktif.