IbukotaRiauPendidikanKesehatanHukumPolitikTokohAdvertorialOlahraga
Pos Metro Rohil
Sabtu, 31 Januari 2026 | 20:11:04 WIB
Home / Kecamatan Pujud
Sukajadi Wakili Rohil dalam Penilaian Desa Antikorupsi KPK
Rabu, 26 November 2025 | 15:50:07 WIB
Editor : Indra | Penulis : Herry
Foto Pro: Proses penilaian lomba desa melalui zoom.

PUJUD (PRO) – Kepenghuluan Sukajadi, Kecamatan Pujud, terpilih sebagai satu-satunya desa di Kabupaten Rokan Hilir yang mengikuti program Desa Percontohan Antikorupsi yang digagas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI. Dari Provinsi Riau, hanya 10 desa yang masuk dalam daftar penilaian, dan Sukajadi menjadi satu-satunya wakil dari Rohil.

“Alhamdulillah, desa kita menjadi satu-satunya desa calon percontohan pemerintahan tingkat desa antikorupsi,” ujar Datuk Penghulu Sukajadi, Maraganti, kepada Posmetro Rohil, Selasa (26/11).

Proses penilaian dilakukan secara virtual melalui Zoom Meeting dari Kantor Kominfo Rokan Hilir dan dibuka langsung oleh Wakil Bupati Rokan Hilir. Penilaian dari tim provinsi dan pusat berlangsung hingga sore hari.

Baca :

Maraganti menyampaikan optimisme bahwa komitmen transparansi yang selama ini diterapkan pemerintah Kepenghuluan Sukajadi dapat menjadi nilai tambah dalam penilaian. Ia berharap desa tersebut dapat ditetapkan sebagai percontohan dalam penerapan tata kelola keuangan yang bersih dan akuntabel.

“Kita berharap fakta integritas yang dimiliki Kepenghuluan bisa menjadi nilai tinggi agar Sukajadi meraih predikat desa percontohan antikorupsi,” pungkasnya. ***


Pilihan Editor
Berita Lainnya
Tokoh Bicara
Rokan Hilir
Advertorial
Gambar Artikel
...
Kamis, 1 Januari 1970 | 07:00:00 WIB
Hukum
Politik