
Selain pemeriksaan gratis, Puskesmas Bagansiapiapi juga akan menggelar bakti sosial sunatan massal di kantor Puskesmas, yang diperuntukkan bagi 50 anak dari keluarga kurang mampu.
“Kami mengadakan sunatan massal sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat kurang mampu. Biaya khitan biasanya mencapai Rp400 ribu hingga Rp500 ribu. Mudah-mudahan kegiatan ini dapat meringankan beban mereka. Nantinya, Baznas juga akan memberikan bantuan,” terangnya.
Tak hanya itu, peringatan HKN tahun ini juga akan diramaikan dengan Lomba Cerdas Cermat Dokter Kecil tingkat Sekolah Dasar. Kegiatan tersebut akan diselenggarakan di Perguruan Wahidin dan diikuti 15 sekolah.
“Kami berharap melalui lomba ini, para siswa semakin teredukasi untuk menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat serta menjaga lingkungan agar terhindar dari berbagai penyakit,” harapnya.***